www.beritaintermezo.com
08:24 WIB - Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik | 15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023 | 01:51 WIB - Anggota DPRD Riau Terpilih, Naladia Ayu Rokan Jalani Prosesi Pernikahan Berandam dan Malam Berinai | 01:48 WIB - Pererat Silaturahmi, Sekwan DPRD Rohil gelar halal BI halal
"Sagu Riau Menyapa Dunia" Pecahkan Rekor Dunia
Rabu, 26-10-2016 - 08:25:44 WIB
Gubri didampingi Ketua TP PKK Prov Riau menerima Sertifikat Rekor Muri 350 Menu Sagu pada Sagu Riau Menyapa Dunia saat acara Riau Food Festival & Rekor Muri Kuliner Berbahan dasar Sagu di Halaman Kantor Gubernur
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru (Beritaintermezo.com)-Musium Dunia Rekor Indonesia (MURI), pada perhelatan acara "Sagu Riau Menyapa Dunia" yang digelar di halaman kantor Gubernur Riau, Selasa (25/10/2016), mencatat suatu karya dalam kategori Kuliner berbahan dasar sagu yang telah diperkaya dengan berbagai jenis olahan.

Melalui piagam penghargaan Muri nomor 7668/R.MURI/X/2016, Muri mempersembahkan dengan bangga kepada pemrakarsa dan penyelenggara sajian jenis makanan terbanyak berbahan dasar sagu dengan jumlah 369 jenis olahan.

Penghargaan Muri tersebut diserahkan langsung oleh Senior Manejer Muri, Awan Raharjo. Penghargaan pertama diberikan kepada Pemprov Riau yang diterima langsung oleh Gubernur Riau, H.Arsyadjuliandi Rachman. Kedua, piagam diserahkan kepada Masyarakat dan Pemkab Kepulauan Meranti yang di diterima oleh Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Said Hasyim. Kemudian piagam Muri juga diberikan ke Asosiasi Pengusaha Jasaboga Indonesia (APJI) Pusat dan DPD Provinsi Riau.

Senior Manejer Muri Awan Raharjo mengatakan, di Riau masakan olahan berbahan dasar sagu telah diperkaya dengan berbagai olahan jenis. Muri pada hari ini mencatat suatu karya yang luar biasa dalam kategori Kuliner. Sagu yang umumnya biasa dikenal berada di Indonesia bagian timur ternyata potensi sagu juga begitu besar dan kaya berada di Provinsi Riau.

"Merupakan suatu kehormatan bagi Muri yang telah diberikan kesempatan menjadi saksi sekaligus mencatat perhelatan superlatif yang terjadi di Nusantara. Kami yakin semangat kebanggaan bangsa yang berkobar yang terjadi pada hari ini tidak kalah oleh bangsa-bangsa lainya, dan pada hari ini telah ditunjukan oleh warga masyarakat bangsa Indonesia di  Riau yang kita banggakan bersama," kata Awan Raharjo.

"‎Kali ini Muri baru saja mencatat 369 menu makanan berbahan dasar sagu. Ini kegiatan luar biasa dalam kategori kuliner berbahan dasar sagu. Dimana sebelumnya rekor dipecahkan oleh Kabupaten Buru Provinsi Muluku dengan 308 menu makanan berbahan dasar sagu," ujar Awan.

Awan menjelaskan Muri merupakan lembaga yang mencatat kegiatan superlatif yang terjadi di Indonesia. ‎Superlatif dimaksud, kegiatan yang terukur objeknya, baik kecil besarnya dan waktu tercepatnya, serta kejadian-kejadian unik sesuai kategori Muri.

"Kegiatan Sagu Riau Menyapa Dunia merupakan festival budaya yang wajib dilestarikan ini merupakan rekor Dunia," ungkap Awan Raharjo.

Gubernur Riau (Gubri) H.Andi Rachman pada saat menyampaikan sambutannya mengatakan, kegiatan "Sagu Riau Menyapa Dunia" sebagai upaya untuk memperkenalkan sagu serta untuk mewujudkan kemandirian pangan daerah.
"Provinsi Riau tetap berkomiten pada program pariwisata berbasis budaya, dan sagu adalah pendukungnya" kata Gubri yang biasa akrab disapa Andi Rachman.

Gubri menjelaskan, sektor pariwisata kaitannya erat sekali dengan kuliner, bidang ekonomi kreatif, penginapan dan transportasi. Dan Sagu merupakan bagian dari kuliner.

"Kalau ikan Patin, ikan Baung dan lempuk durian, semua tamu yang pernah datang ke Riau pasti sudah kenal. Jadi saat ini kita memperkenalkan sagu agar lebih dikenal dan dapat mendorong sektor ekonomi kreatif masyarakat Riau," ujar Andi Rachman.
Kegiatan "Sagu Riau Menyapa Dunia" yang telah memecahkan rekor tersebut diprakarsai dan diselenggarkan oleh Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Badan Ketahanan Pangan, Badan Penelitian dan Pengembangan, serta bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti dan Asosiasi Perusahaan Jasaboga Indonesia (APJI).(hms/bic)



 
Berita Lainnya :
  • "Sagu Riau Menyapa Dunia" Pecahkan Rekor Dunia
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica