www.beritaintermezo.com
01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023 | 01:51 WIB - Anggota DPRD Riau Terpilih, Naladia Ayu Rokan Jalani Prosesi Pernikahan Berandam dan Malam Berinai | 01:48 WIB - Pererat Silaturahmi, Sekwan DPRD Rohil gelar halal BI halal | 01:35 WIB - Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop "Publisher Rights" Bersama Dewan Pers | 01:27 WIB - Pilkada Serentak 2024, PDIP Pelalawan Buka Penjaringan Hanya Untuk Cawabup | 14:01 WIB - Ini Dia Para Pemenang PTPN IV Regional III Performance League 2024
Riau Raih Juara Umum LOmba Masak Ikan Nasional
Sabtu, 08-12-2018 - 06:59:32 WIB

TERKAIT:
   
 

Pekanbaru (eritaintermezo.com)-Provinsi Riau berhasil menoreh prestasi di tingkat nasional. Kali ini Riau juara umum lomba masak ikan nasional yang diadakan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), di Jakarta Convention Centre (JCC) selama tiga hari mulai dari 6-8 Desember 2018.

Piala penghargaan yang diserahkan Menteri KKP Susi Pudjiastuti diwakili Sekjen KKP, Dr Nilanto diterima langsung oleh Ketua TP PP Provinsi Riau, Rosmiyati Wan Thamrin Hasyim didampingi Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Riau, Herman.

"Alhamdulillah kita juara umum lomba masak ikan tingkat nasional. Ini prestasi yang cukup luar biasa, karena Riau bisa meningkatkan prestasi yang diterima tahun sebelumnya hanya juara 1 masak ikan kategori menu keluarga," ungkap Kepala DKP Riau, Herman.

Dia mengatakan, lomba masak ikan Nasional Ke-5 Tahun 2018, KKP melaksanakan beberapa lomba tingkat nasional diantaranya lomba masak serba ikan.

"Kita (DKP) berkerjasama dengan TP PKK Riau dan Forikan Riau mengutus pemenang juara I masak ikan tingkat provinsi Riau, yang diwakili oleh kabupaten Bengkalis, Pelalawan dan Kampar dalam lomba tingkat nasional. Alhamdulillah mendapat juara umum," ujarnya.

"Kami mengucapkan terima kasih kepada Plt Gubernur Riau dan Ketua TP PKK Riau yang telah memberikan motivasi dan semangat kepada tim yang mengikuti lomba," tutupnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Riau Rosmiyati Wan Thamrin Hasyim sangat mengapresiasi atas keberhasilan tim memenangkan lomba masak ikan tingkat nasional.

"Saya berharap agar menu yang sudah diperlombakan dapat disebarluakan ke masyarakat, sehingga Riau bisa menjadi pusat kuliner kedepannya. Kepada tim saya juga minta dapat mempertahankan penghargaan itu untuk tahun berikutnya," pesannya.(rtc/int)




 
Berita Lainnya :
  • Riau Raih Juara Umum LOmba Masak Ikan Nasional
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica