www.beritaintermezo.com
14:46 WIB - Tiket Pilgubri M. Nasir Lengkap Eddy Yatim: Kami Fokus Seleksi Wagubri | 19:10 WIB - Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room | 15:26 WIB - Pemkab Pelalawan Daerah Terbaik 1 di Riau dan 10 Besar Terbaik se-Indonesia | 14:38 WIB - PWI Terima Surat Dukungan Resmi Pemprov Riau Tuan Rumah HPN 2025 | 11:14 WIB - Konsisten Dukung Talenta Muda Esports Indonesia, Tri Kembali Gelar H3RO Esports 5.0 | 10:17 WIB - Dewan Pers Minta Stakeholder dan Koorporasi Utamakan Perusahaan Pers Dalam Beriklan
BPMP Riau Dampingi Tim Ditjen Kemendikbudristek RI Lakukan Survei Persepsi Kebijakan Merdeka Belajar
Rabu, 28-02-2024 - 18:11:30 WIB

TERKAIT:
   
 

Pelalawan (Beritaintermezo.com)-Guna meninjau pergerakan pelaksanaan program Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) serta memastikan realisasi kurikulum merdeka di Kabupaten Pelalawan, Balai Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Provinsi Riau bersama Tim Direktorat Jendral Kemendikbudristek RI mendatangi Kabupaten Pelalawan, Rabu (28/2/2024).

Survey Persepsi Kebijakan Merdeka Belajar, Pelalawan Jadi Tujuan Tim Kemendikbudristek, dalam rangka mengetahui penyebaran dan manfaat program prioritas Pendidikan Anak Usia Dini, 
Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (PAUDDASMEN) Kemendikbudristek yang dirasakan oleh para stakeholder, serta sebagai bahan monitoring dan evaluasi, perlu dilakukan survei terhadap program prioritas PAUDDASMEN Kemendikbudristek.

Sebagai tindak lanjut terhadap hal tersebut, Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah bersama Tim Enumerator Survei Persepsi Publik BPMP Provinsi Riau kunjungi Sekolah Penggerak dan Sekolah Non Penggerak di Kabupaten Pelalawan.

Survei Program Prioritas PAUDDASMEN ini dilaksanakan di 34 Provinsi di 
Seluruh Indonesia, dan Kabupaten Pelalawan salah satu Kabupaten tujuan di Provinsi Riau.

Survei persepsi publik ini dilaksanakan pada rentang waktu 19 s.d 29  
Februari 2024 yang melibatkan BB/BPMP se-Indonesia, termasuk BPMP Provinsi Riau yang didukung oleh Tim Publikasi dan Komunikasikan BPMP Provinsi Riau.

Survei ini sangat disambut baik oleh Kadisdikbud Kabupaten Pelalawan, Abu Bakar, karena dengan adanya survei ini akan sangat membantu perbaikan ke masa yang akan datang untuk Komunikasi dan Sosialisasi Kebijakan Merdeka Belajar.

Tim Enumerator  Pusat ada 2 yang datang dari Ditjen PAUD Dasmen Kemendikbudristek, bapak Anjiansyah dan bapak Ersha, untuk Tim Enumerator Publikasi dan Komunikasi BPMP Provinsi Riau, ada Sukarno, S. I. Kom., Novi Ariansyah, dan Farid Azmi Aziz dan rombongan tersebut disambut langsung oleh H.Abu Bakar, FE. S.Sos MAP Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pelalawan didampingi Sekretaris Hj.Samsidar,M.Pd,Kabid PAUD Fenjli Harmasni,S.Pd.SD dan Kabid SMP Atil Mahdar,S.Pd.

"Kita serahkan seluruh data PAUD di Pelalawan baik status Negeri maupun swasta/yayasan. Hingga kini jumlah PAUD yang tersebar di 12 kecamatan 118 desa di Kabupaten Pelalawan berjumlah 174 PAUD. Hanya di kecamatan Kuala Kampar saja yang PAUDnya swasta/yayasan. Kedepan Kita punya program 1 desa 1 PAUD,"  beber Abu Bakar.

Sambung H. Abu Bakar, Kemendikbud RI dapat membantu terwujudnya program 1 desa 1 PAUD di Kabupaten Pelalawan dengan status negeri dan program lainnya dalam peningkatan mutu pendidikan PAUD di Pelalawan.

"Terkait realisasi kurikulum merdeka di Kabupaten Pelalawan telah berjalan dengan baik dengan memenuhi 11 item syarat pelaksanaannya," tutup Abu Bakar. ( Tom )



 
Berita Lainnya :
  • BPMP Riau Dampingi Tim Ditjen Kemendikbudristek RI Lakukan Survei Persepsi Kebijakan Merdeka Belajar
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica