www.beritaintermezo.com
23:01 WIB - Lantik Pengurus PWI Siak, Raja Isyam Ingatkan Soal Aturan dan Kode Etik | 22:25 WIB - Dirlantas Polda Riau Raih Presisi Award dari Lemkapi | 22:13 WIB - Asian Agri Rekomendasikan Bibit Topas Untuk Peningkatan Produktivitas TBS Petani | 21:51 WIB - Siap Maju Pilkada 2024, Sulaiman Kembalikan Formulir Pendaftaran | 14:46 WIB - Tiket Pilgubri M. Nasir Lengkap Eddy Yatim: Kami Fokus Seleksi Wagubri | 19:10 WIB - Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
Tabligh Akbar Pemkab Rohil Hadirkan Ustadz Solmed Pada
Kamis, 02-11-2023 - 08:34:40 WIB

TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI (Beritaintermezo.com)-Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar acara Tabligh akbar dalam rangka hari jadi Kabupaten Rokan ke-24. Kali ini, Pemkab Rohil menghadirkan penceramah kondang dari Ibu Kota Jakarta yakni Ustad Saleh Mahmud atau yang lebih terkenal dengan panggilan Ustad Solmed, Selasa (31/10) malam.

Tabligh akbar yang digelar di depan Mess Pemda, Jalan Perwira tersebut dihadiri langsung Bupati Rohil Afrizal Sintong SIP, M.Si, Wabup Rohil H Sulaiman SS MH, Dandim 0321 Rohil Letkol Kav Nugaraha Yudha Perwira Negara S.IP, Ketua PKK, ketua LKAMR Rohil, para kepala OPD, tokoh agama, tokoh pemuda serta berbagai unsur lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Rohil Afrizal Sintong menyampaikan ucapan selamat datang di Kabupaten Rohil kepada ustad Solmed. "Ustad ini sengaja kita undang bersempena hari jadi Kabupaten Rohil ke-24 tahun 2023," kata Bupati.

Bupati memberikan apresiasi atas antusias masyarakat yang begitu banyak menghadiri tabligh akbar tersebut. Dimana, empat tenda yang disediakan untuk acara itu penuh.

Bupati meminta kepada seluruh masyarakat yang hadir agar mendengarkan ceramah yang akan disampaikan dan nantinya dapat dilaksanakan dalam kehidupan sehari-hari.

"Semoga dengan tabligh akbar ini, Kabupaten Rohil senantiasa mendapat rahmat dan masyarakat semakin sejahtera aman dan damai," sebutnya.

Saat ini lanjut Bupati, telah memasuki musim penghujan. Bahkan beberapa wilayah telah mengalami banjir. Untuk itu Bupati kembali mengingatkan masyarakat agar senantiasa berhati-hati dan waspada.

"Kami ingatkan kepada seluruh masyarakat agar senantiasa waspada dimasa musim penghujan ini, karena akan banyak penyakit yang akan menyerang seperti diare dan gatal-gatal," pesannya.

Pemerintah daerah tambah Bupati, telah berupaya semaksimal mungkin dalam menanggulangi banjir yang terjadi bahkan sebelum nya antisipasi juga telah dilakukan dan saat ini Satgas bersama semua instansi terkait terus bekerja keras dalam menangani banjir yang terjadi.

"Selaku Pemerintah daerah kami akan berupaya bekerja semaksimal mungkin dalam menanggulangi banjir ini, kami juga sangat terbuka jika ada masukan dari masyarakat sampaikan kepada kami. Saat banyak Kecamatan yang mengalami banjir," katanya.

Dalam kesempatan itu, Bupati juga meminta dukungan kepada seluruh pihak agar bersama-sama menanggulangi banjir yang terjadi. Salah satunya tidak membuang sampah sembarangan sehingga saluran air tidak tersumbat.

Apalagi jelas Bupati, banjir yang terjadi saat ini bukan hanya semata-mata diakibatkan curah hujan  yang tinggi. Namun, banyak kiriman dari perusahaan seperti PT Diamon, Sindora dan PT Jatim.  

"Kami juga sudah surati perusahaan. Berbagai langkah akan terus kita lakukan dalam menanggulangi bencana banjir ini," pungkasnya. (zal)



 
Berita Lainnya :
  • Tabligh Akbar Pemkab Rohil Hadirkan Ustadz Solmed Pada
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica