www.beritaintermezo.com
08:37 WIB - DPRD Rohil Gelar Rapat Paripurna Penetapan Jadwal Reses Masa Sidang I Tahun 2024 | 08:33 WIB - Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri | 08:24 WIB - Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik | 15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023
Untungkan Masyarakat, Pemkab Rohil Dukung Berbagai Kebudayaan Warga Tionghoa
Rabu, 20-02-2019 - 11:52:55 WIB

TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI (Beritaintermezo.com) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) sangat mendukung berbagai ivent kebudayaan dan kesenian warga tionghoa. Pasalnya, Kegiatan warga Tionghua itu dinilai mampu mendatangkan puluhan ribu wisatawan dari berbagai daerah ditanah air dan manca negara setiap tahunnya.

"Kita sangat mendukung sekali kegiatan kesenian dan kebudayaan yang dilaksanakan warga Tionghoa setiap tahunnya,  karena selain mampu mendatangkan wisatawan tentunya juga mampu meningkatkan perekonomian bagi para pedagang kita," Kata Sekretaris Daerah (Sekda) Rohil, Drs H Surya Arfan MSi Usai melepas festival pawai Lampion perayaan malam cap go meh 2570, Selasa (19/2) malam didepan Yayasan Multi Marga Bagansiapiapi.

Ivent kesenian maupun kebudayaan yang mampu mendatangkan wisatawan sebut Surya Arfan seperti Perayaan Imlek, Cap Go Meh, Cheng Beng, dan Uncaknya adalah Ritual Bakar Tongkang. Nah, Kesemua ivent Kebudayaan Warga tionghoa itu sangat sangat mampu mendatangkan puluhan ribu pengunjung dinegeri seribu kubah yang tentunya juga mampu menambah Pendapatan Asil Daerah (PAD) disektor pariwisata.

"Intinya pemkab rohil memberikan apresiasi kepada Yayasan Multi Marga Bagansiapiapi yang telah sukses melaksanakan perayaan malam cap go Meh. Kegiatan semacam ini memang memiliki keunikan dan ke khususan bagi kita jika dibandingkan daerah lainnya, dan ini tentunya salah satu aset yang harus bersama-sama kita jaga dan lestarikan," Tutupnya.

Ditempat yang sama, Ketua Panitia Pelaksana malam cap go Meh, Kho Beng alias Rendi Gunawan mengatakan, diadakannya perayaan malam cap go meh dengan menggelar festival pawai lampion bertujuan untuk mengangkat budaya daerah. Dimana kegiatan ini terlaksana berkat kerjasama dengan masyarakat dan donatur yang sukses untuk membantu membiayai ini. "Tanpa para bantuan donatur kegiatan ini tidak akan terlaksana,  karena biayanya sangatlah besar, " Ucapnya.

Festival lampion malam perayaan Cap Go Meh dihadiri oleh Sekda Rohil Drs H Surya Arfan MSi, Ketua DPRD Rohil H Nasruddin Hasan, Para Asisten dan Kepala OPD, Kapolsek Bangko Kompol James Rianov Shaloom Raja Gukguk SIk MH, Danramil 01/Bangko, Lintas Etnis dan Undangan lainnya. (zal)



 
Berita Lainnya :
  • Untungkan Masyarakat, Pemkab Rohil Dukung Berbagai Kebudayaan Warga Tionghoa
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica