www.beritaintermezo.com
19:36 WIB - Hakim Vonis Bersalah Terdakwa Perusuh Aset Perusahaan Negara | 15:33 WIB - Pemprov Riau Segera Usulkan Pengganti Pj Walikota Pekanbaru. | 15:24 WIB - KPU Sebut Partisipasi Pemilih Turun 20 Persen Pada Pemilu 2024 di Pekanbaru | 20:04 WIB - IOH Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadhan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal | 19:55 WIB - Ketua DPRD Meranti Lakukan Koordinasi Dengan Kementerian BUMN | 16:03 WIB - Tingkatkan Minat Baca Masyarakat, Dispersib Rohil Gelar Pustaka Keliling
Seminar Bersama IDI, Bupati : New Normal Bukan Berarti Bebas
Jumat, 19-06-2020 - 06:56:53 WIB

TERKAIT:
   
 

Rohil (Beritaintermezo.com)-Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno membuka secara resmi seminar umum yang ditaja Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Rohil, Kamis (18/6).

Seminar umum yang bertemakan "tantangan hidup new normal di era pandemi 19" itu tampak dihadiri Ketua IDI Rohil dr Suratmin, Ketua DPRD Rohil Maston, Kajari Rohil Gaos Wicaksono, Dandim 0321/Rohil Letkol Arh Agung Rakhman Wahyudi, Kepala BPN Rohil Rocky Soenoko, Ormas, OKP serta lainnya.

Ketua IDI Rohil, dr Suratmin mengatakan, seminar yang dilaksanakan tersebut ditujukan kepada seluruh elemen untuk menambah pemahaman berkaitan dengan pandemi Covid-19. "Dengan seminar ini bisa memberikan tambahan pengetahun bahwa Covid-19 ini adalah nyata dan merupakan musuh bersama," katanya.

Suratmin menerangkan, meski Rohil saat ini satu-satunya Kabupaten yang masih zona hijau se Riau, namun kewaspadaan harus terus dilakukan. "Covid-19 nyata didepan kita, kita harus sama-sama berjuang dan menjaga agar tidak menyebar kemana-mana, sebab jumlah orang yang terpapar Covid-19 baik di Indonesia maupun dunia sudah sangat banyak," Ujarnya.

Apapun profesinya lanjut Suratmin, yang paling penting harus menjaga diri dan keluarga dari penularan Covid-19. "Adapun tiga cara tersebut yakni dengan memakai masker, jaga jarak dan cuci tangan," Pesannya.

Sementara itu, Bupati Rohil H Suyatno memberikan apresiasi kepada IDI Rohil yang telah menyelenggarakan seminar terbuka tersebut.

Menurut Bupati, pelaksanaan seminar tersebut sangat penting dilaksanakan mengingat saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19. "Kita tau persoalan Covid-19 ini sampai hari ini masih terus berlanjut sehingga kegiatan ini sangat baik dilaksanakan," katanya.

Bupati juga memberikan apresiasi kepada para tenaga kesehatan yang telah menjadi garda terdepan dalam penanganan pandemi Covid-19. "Peranan dokter, perawat dan lainnya sangat kita harapkan, saya berikan apresiasi yang sangat tinggi, sebab mereka yang berhadapan langsung dengan para pasien," Ujarnya lagi.

Meski masih zona hijau dan penerapan new normal sebut Bupati, namun Covid-19 ini tidak bisa dianggap enteng. Segala pencegahan harus tetap dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan.

"Kembali ke new normal itu bukan berarti bebas, kita tau para pelaku ekonomi merosot penghasilannya, namun juga tidak semata-mata langsung bebas namun harus mengutamakan protokol kesehatan," Tegasnya.

Semua elemen harus saling mendukung dalam penanganan Covid-19. Sehingga, dengan saling mendukung tersebut wabah pandemi Covid-19 di Rohil dapat teratasi.

"Posko Covid-19 tetap diberlakukan meski kita zona hijau, sebelumnya gubri juga pernah meninjau posko perbatasan yang ada di Bagan Batu dan kita mendapat pujian yang luar biasa," Pungkasnya. (zal)




 
Berita Lainnya :
  • Seminar Bersama IDI, Bupati : New Normal Bukan Berarti Bebas
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica