www.beritaintermezo.com
14:43 WIB - Komisi I DPRD Meranti Gelar Rapat Bersama Mitra Kerja, Bahas Capaian Bersama dan Dampak Program | 13:41 WIB - Semangat Berbagi PHR, Wujud Syukur Keberhasilan Tajak Sumur Eksplorasi Pinang East | 19:36 WIB - Hakim Vonis Bersalah Terdakwa Perusuh Aset Perusahaan Negara | 15:33 WIB - Pemprov Riau Segera Usulkan Pengganti Pj Walikota Pekanbaru. | 15:24 WIB - KPU Sebut Partisipasi Pemilih Turun 20 Persen Pada Pemilu 2024 di Pekanbaru | 20:04 WIB - IOH Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadhan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
Kodim 0321 Rohil Mewakili Kodam I/BB Ikuti Lomba Binter Tingkat Pusat
Senin, 09-08-2021 - 15:50:29 WIB

TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI (Beritaintermezo.com)  - Kodim 0321 Rokan Hilir terpilih mewakili Kodam I/BB mengikuti lomba Binter Tingkat Pusat untuk kodim tipe B. Saat ini tim sedang melakukan penilaian dan diharapkan menjadi lokomotif dan percontohan bagi kodim-kodim lain.

Tim penilai terdiri dari, Kasubditbin Komsos dsn Bakti TNI Kolonel Inf Pranito Dwinarwan, SIP., Kolonel Inf Joko Triyanto (Wakatim), Mayor Inf Muhammad Nuryadi, Kapten Inf Abdillah (Pasi Ter KOREM 031/WB/Pendamping).

Ketua Tim penilai, Kasubditbin Komsos dan Bakti TNI Kolonel Inf Pranito Dwinarwan, S.I.P. menjelaskan, lomba binter tingkat kodim ini dilaksanakan dua tahun sekali yang dilaksanakan secara terpusat oleh Pusterad (Pusat Teritorial Angkatan Darat)sebagai penyelenggara.

"Tentunya Kodim Rohil ini mewakili Kodam I Bukit Barisan, yang disiapkan oleh Kodam I Bukit Barisan, dalam rangka lomba antar kodim-kodim yang lain, mereka dalam menyiapkan satuannya, baik kegiatan secara terprogram yang dilaksanakan, maupun non program," ujar Pranito didampingi Dandim 0321 Agung Rakhman Wayudi, SIP., M.I.Pol, Senin (9/8) di Ma kodim 0321/rohil.

Lebih lanjut dijelaskan Pranito, tentunya satuan ini merupakan satuan komando kewilayahan, yang bisa diandalkan oleh pemerintah daerah setempat, terutama dalam memberikan kontribusi kepada pemda, maupun  untuk masyarakat disekelilingnya.

Kegiatan dimasa pandemi ini tambahnya, sangat diharapkan oleh pimpinan TNI Angkatan Darat, khususnya Kepala Staf Angkatan Darat, keberadaan satuan-satuan kowil sebagai insan teritorial, harus bisa membantu masyarakat.

Pertama tentunya kodim diharapkannya bisa bekerja sama dengan pemerintah daerah, Polri, membantu korban-korban yang terpapar covid-19, mereka harus bisa memberikan contoh kepada masyarakatnya, dan menyadarkan, bahwa protokol kesehatan ini, menjadi kebutuhan masyarakat saat ini.

"Itu yang dilaksanakan satuan-satuan kowil, yang saat ini akan dilaksanakan, dilombakan, mudah-mudahan kodim ini Rohil bisa nantinya jadi lokomotif, menjadi contoh-contoh kodim yang lain, dalam perannya," jelasnya.

Ditanya apakah untuk Kodam I/BB utusanya hanya Kodim 0321 Rohil saja? Ternyata ada dua, kalau Kodim 0321 Rohil untuk tipe B, sedangkan satu lagi untuk tipe berbeda di Tanjung Balai Karimun, sehingga satu kodam menyiapkan dua satuan kodim.

Lebih dirincinya, kebetulan lomba kodim ini ada tiga klasifikasi, klasifikasi A, ini yang dipimpin oleh kolonel, berada di kodim penyangga ibu kota, di Jakarta, di kodim yang ditingkat provinsi, kemudian klasifikasi B, kodim-kodim yang berada di kota dan kabupaten, khususnya kodim tipe C, kodim-kodim yang ada di daerah perbatasan, pulau-pulau terluar, mereka bersaing  ditingkat klasifikasi yang sama.

Bersamaan dengan itu, Pranito juga mengadakan temu ramah dengan tokoh agama, masyarakat, OKP dan pers. Temu ramah menurutnya bagian dari pihaknya melakukan koordinasi, kalau dalam ilmu teritorial, bagian daripada metode, bagaimana duduk bersama.

"Seperti yang saya sampaikan tadi, bagaimana FKUB dalam memelihara kerukunan antar umat beragama, mana kala itu tidak duduk bareng, itu tidak akan tercipta, tapi kalau kita mau duduk bareng, kita mau bicara bersama, sepertinya itu akan terwujud, kerukunan antar umat beragama, kerukunan antar golongan masyarakat, itu akan terwujud, kalau kita mau duduk bersama, " tutupnya. (zal)



 
Berita Lainnya :
  • Kodim 0321 Rohil Mewakili Kodam I/BB Ikuti Lomba Binter Tingkat Pusat
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica