www.beritaintermezo.com
14:43 WIB - Komisi I DPRD Meranti Gelar Rapat Bersama Mitra Kerja, Bahas Capaian Bersama dan Dampak Program | 13:41 WIB - Semangat Berbagi PHR, Wujud Syukur Keberhasilan Tajak Sumur Eksplorasi Pinang East | 19:36 WIB - Hakim Vonis Bersalah Terdakwa Perusuh Aset Perusahaan Negara | 15:33 WIB - Pemprov Riau Segera Usulkan Pengganti Pj Walikota Pekanbaru. | 15:24 WIB - KPU Sebut Partisipasi Pemilih Turun 20 Persen Pada Pemilu 2024 di Pekanbaru | 20:04 WIB - IOH Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadhan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
Tingkatkan Pelayanan, 25 Dokter Spesialisasi RSUD Rohul Tandatangani Fakta Integritas
Selasa, 10-04-2018 - 08:09:12 WIB

TERKAIT:
   
 

Rohul (Beritaintermezo.com)-Pihak Manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Rokan Hulu (Rohul), berupaya maksimal benahi pelayanan ke pasien yang berobat, serta keluarga pasien yang berkunjung ke RSUD.

Upaya percepatan akredetasi RSUD Rohul tahun 2018 ini, dilakukan pembenahan secara menyeluruh dalam rangka peningkatan pelayan bidang kesehatan bagi masyarakat Rohul.

Informasi Direktur RSUD Rohul, dr Novil, Minggu (8/4/2018)  sore menyatakan, pihaknya berupaya menyelesaikan persoalan yang dikeluhkan pasien maupun keluarga pasien, serta masyarakat saat berkunjung di RSUD.

Terobosan yang dilakukan Direktur RSUD Rohul yang baru menjabat sebulan, melakukan komitmen bersama dengan dokter spesiasli dan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang jadi ujung tombak dalam peningkatan pelayanan di RSUD Rohul. Karena, Kamis, (5/4/2018) lalu, seluruh dokter spesialis yang bertugas di RSUD Rohul menunjukkan komitmennya dalam menjawab persoalan dan keluhan yang selama ini dirasakan pasien dan kelurga pasien.

Komitmen 25 dokter spesialis, dengan menandatangani Fakta Integritas dalam rangka percepatan Akredetasi RSUD Rohul 2018 serta penetapan Ketua Tim Akredetasi RSUD Rohul 2018.

“Berharap,  dari 9 poin isi fakta integritas yang ditandatangani dokter spesialiasi RSUD Rohul, dapat menjawab permasalahan yang dikeluhkankan pasien dan keluarga pasien , kemudian nantinya dapat ditindaklanjuti dari fakta integritas yang sudah menjadi Komitmen bersama dalam percepatan akredetasi RSUD Rohul,’’ ungkap Novil.

Novil juga menyebutkan, dari fakta integritas yang ditandatangani sebagai bentuk komitmen dari dokter spesialis yang melayani pasien di RSUD Rohul, dapat melayani pasien secara profesional, tepat waktu. Kemudian, selain dokter spesialis di RSUD Rohul siap menerima sanksi sesuai aturan perundang-undangan berlaku, bila dalam bekerja melanggar fakta untegritas yang telah ditandatangani bersama.

Tim Akredetasi RSUD Rohul yang sudah ditetapkan, agar dapat membuat klinikal Pathway (alur pelayanan). Mulai dari pasien mendaftar, hingga pulang telah diatur alur prosedur dan mekanismenya serta waktu.

Tambah Novil, dari fakta integritas yang ditandatangani bersama sebagai wujud komitmen dalam peningkatan pelayanan kesehatan di RSUD ROhul, dimana dokter spesialis selaku Komite medis RSUD Rohul.

Menjunjung tinggi visi, misi dan prinsip RSUD Rohul, sebuah rumah sakit dengan motto Melayani dengan sepenuh hati, dengan menerapkan 5 S (Senyum, Salam, Sapa, santun dan sabar).

Kemudian, mendukung sepenuhnya dan berperan secara aktif dalam proses pelaksanaan akredetasi RSUD Rohul. Tiga, akan melaksanakan tugas utama dan tugas tambahan yang telah diamanakan dengan penuh rasa tanggungjawab.

Lalu, bersedia bekerja dalam tim dan melaksanakan koordinasi dengan seluruh karyawan RSUD Rohul. Lima, bersikap transparan, jujur, objektif, dan menjunjung tinggi nilai nilai moral, etika profesi dan etika RSUD Rohul dalam menjalankan tugas.

Juga menghindari pertentangan kepentingan dalam melaksanakan tugas, juga memberikan contoh dalam kepatuhan terhadap peraturan perundangundangan dan peraturan yang ada di RSUD Rohul dalam melaksanakan tugas terutama kepada sesama pegawai di lingkungan RSUD Rohul secara konsisten.

Lalu, menjaga nama baik RSUD Rohul seperti menjaga harga diri dalam sikap, perilaku, ucapan dan perbuatan sesuai dengan norma dan ketentuan yang berlaku. Sembilan, bila melanggar hal tersebut di atas, para dokter spesiasli siap menghadapi sanksi dan segala macam konsekkuensinya. (joh)



 
Berita Lainnya :
  • Tingkatkan Pelayanan, 25 Dokter Spesialisasi RSUD Rohul Tandatangani Fakta Integritas
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica