www.beritaintermezo.com
08:37 WIB - DPRD Rohil Gelar Rapat Paripurna Penetapan Jadwal Reses Masa Sidang I Tahun 2024 | 08:33 WIB - Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri | 08:24 WIB - Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik | 15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023
PAN Meranti Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah
Kamis, 05-12-2019 - 07:26:52 WIB
Tim Penjaringan Calon Kepala Daerah DPD PAN Kepulauan Meranti saat menggelar konferensi pers di Selatpanjang, Rabu (4/12/2019)

TERKAIT:
   
 

MERANTI (Beritaintermezo.com) - Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kepulauan Meranti membuka penjaringan calon kepala daerah untuk Pilkada 2020. Jadwal pengambilan formulir dan penyerahan berkas pendaftaran dibuka mulai tanggal 10 hingga 20 Desember 2019.

Info ini disampaikan langsung Ketua Penjaringan Calon Kepala Daerah DPD PAN Kepulauan Meranti, Bonny Nofriza SH MH, didampingi Wakil Sopandi SSos dan Sekretaris Ade Tian Pramana, Rabu (4/12/2019).

Kata Bonny, penjaringan di partai dengan perolehan 5 kursi DPRD ini terbuka untuk umum. Warga yang berniat membangun Meranti, diimbau segera mendaftar ke partai pemenang Pemilu ini.

Semua warga mempunyai kesempatan yang sama, karena DPD PAN memastikan tidak ada pengistimewaan kader dalam proses penjaringan calon kepala daerah di Pilkada Meranti 2020.

"Kita tidak mengistimewakan Kader. Semua yang mendaftar harus mengikuti semua tahapan," ujar Bonny.

Disampaikan Bonny, berdasarkan keputusan partai, penjaringan calon kepala daerah dibuka mulai tanggal 10 Desember hingga 20 Desember 2019. Selama waktu tersebut, bakal calon sudah bisa mengambil formulir serta menyerahkan berkas pendaftatan ke rumah PAN Jalan Alahair, Tebingtinggi, Kepulauan Meranti.

"Setelah itu, kita akan menverifikasi berkas bakal calon yang mendaftar mulai tanggal 21 hingga 24 Desember 2019," kata Bonny.

Ditambahkannya, hasil verifikasi administrasi bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati Kepulauan Meranti akan diserahkan ke DPW PAN Riau untuk diteruskan ke DPP. Bagi bakal calon yang lulus verifikasi administrasi, akan diikutsertakan dalam survey yang ditentukan DPP PAN, yaitu lembaga survey nasional PolMark. Bakal calon harus patungan mengeluarkan uang guna membayar survey itu.

"Jika tidak ikut survey, maka dianggap gugur," beber Bonny.

Selain akan mengeluarkan biaya survey, bakal calon juga dikenakan biaya administrasi saat mendaftar di DPD PAN Kepulauan Meranti. Untuk besaran biayanya, tim penjaringan belum bisa memastikan karena terlebih dahulu akan dibahas dengan pengurus DPD dan DPW PAN.

Adapun syarat yang harus disiapkan oleh bakal calon adalah surat pernyataan mendaftarkan diri, surat pernyataan tidak menuntut hasil verifikasi, curriculum vitae, fotocopy ijazah (lengkap), pas foto 4 x 6 sebanyak 4 lembar (dasar biru), fotocopy KTP (dilegalisir) dan visi misi calon.

Seluruh surat pernyataan yang ada di formulir pendaftaran memakai materai Rp 6.000. Pengembalian formulir 3 rangkap (1 asli dan 2 fotocopy) serta membayar biaya administrasi.

Bagi bakal calon yang lulus verifikasi administrasi diwajibkan mengikuti survey yang akan dilakukan lembaga survey nasional yaitu PolMark.

"Penyerahan berkas diwajibkan Balon yang bersangkutan untuk mengantar langsung ke rumah DPD PAN Kepulauan Meranti. Konfirmasi waktu 1 hari sebelum penyerahan. Penyerahan berkas syarat Balon paling lambat tanggal 20 Desember 2019," kata Bonny.  (deki)



 
Berita Lainnya :
  • PAN Meranti Buka Penjaringan Calon Kepala Daerah
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica