www.beritaintermezo.com
19:36 WIB - Hakim Vonis Bersalah Terdakwa Perusuh Aset Perusahaan Negara | 15:33 WIB - Pemprov Riau Segera Usulkan Pengganti Pj Walikota Pekanbaru. | 15:24 WIB - KPU Sebut Partisipasi Pemilih Turun 20 Persen Pada Pemilu 2024 di Pekanbaru | 20:04 WIB - IOH Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadhan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal | 19:55 WIB - Ketua DPRD Meranti Lakukan Koordinasi Dengan Kementerian BUMN | 16:03 WIB - Tingkatkan Minat Baca Masyarakat, Dispersib Rohil Gelar Pustaka Keliling
Rafiq : Kembalikan Kejayaan PS Karimun
Rabu, 01-03-2017 - 08:00:17 WIB

TERKAIT:
   
 

Karimun (Beritaintermezo.com)-Ketua Asosiasi Provinsi (Asprov) Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Kepri, Marzuki mengukuhkan Pengurus Persatuan Sepakbola (PS) Karimun periode 2016-2021 di Gedung Nasional Tanjungbalai Karimun, Selasa (28/2) pagi. Ketua Umum PS Karimun dijabat Bupati Karimun Aunur Rafiq, sementara Ketua Harian dipegang oleh Suhud.

Marzuki dalam kesempatan itu mengatakan, penunjukkan Bupati Karimun sebagai Ketua Umum PS Karimun merupakan suatu langkah baik yang diambil oleh para pengurus sepakbola yang ada di Karimun. Mudah-mudahan, dengan adanya kepengurusan PS dibawah kendali Bupati Karimun, akan membawa kemajuan bagi PS Karimun.

"Jika melihat dari tema pengukuhan ini, mengembalikan kejayaan PS Karimun, berarti PS Karimun pernah mengalami masa kejayaan dahulunya, mudah-mudahan di tangan Bapak Bupati, kejayaan PS Karimun bisa kembali bangkit hingga membawa perubahan dan kemajuan dalam dunia persepakbolaan di Karimun," ungkap Marzuki.

"Hari telah dilantik dan dikukuhkan kepengurusan PS Karimun sebuah klub sepakbola Kabupaten Karimun diharapkan membawa suatu keberkahan dan kebaikan untuk persepakbolaan, khususnya klub PS Karimun dimasa yang datang. Saya sebagai Pemerintah Daerah juga sebagai Ketua Umum," ungkap Aunur Rafiq.

Kata Rafiq, dalam dunia persepakbolaan di Karimun, ada senior-senior yang memahami tentang PS Karimun dulunya disebut Persatuan Sepakbola Karimun (PSK) memiliki sejarah yang panjang. Dengan adanya pelantikan ini, mudah-mudahan menjadi semangat yang baru dan sejalan membangkitkan era kejayaan PS Karimun dimasa yang lalu.

"Saya yakin, para senior-senior sepakbola di Karimun memiliki kenangan manis yang sampai hari ini masih terbayang dan merindukan, bagaimana kejayaan ini bisa bangkit dan dikembalikan di era kita sekarang dan akan diwariskan bagi generasi sepakbola dimasa yang akan datang di Kabupaten Karimun," jelas Rafiq.

Aunur Rafiq menyampaikan ucapan terima kasih kepada Asprov PSSI Kepri yang telah memberikan gambaran tentang situasi olahraga sepakbola tanah air saat ini, hingga memberikan motivasi atau dorongan kepada PS Karimun. Dengan adanya reformasi PSSI sebagai wadah sepakbola secara nasional yang mengalami kisruh.

"Mudah-mudahan dengan terpilihnya Ketua PSSI yang baru, yakni Pangkostrad Letnan Jenderal Edy Rahmayadi akan membawa suatu perubahan dan semangat yang baru dalam persepakbolaan di tanah air kita ini. Begitu juga, kita harus bangga ada klub di Kepri yang masuk divisi utama yakni 757 dan Kepri Jaya," terangnya.

Sementara, Ketua Pelaksana Pengukuhan Pengurus PS Karimun periode 2016-2021 Aprilzal menjelaskan tentang sejarah singkat klub PS Karimun. Menurut dia, PS Karimun didirikan pada tahun 1964 dengan Persatuan Sepakbola Karimun (PSK). Klub ini mengalami masa kejayaan pada 1970 dengan bermain di Gelora Bung Karno.

"PS Karimun dulu disebut PSK. Klub ini didirikan pada tahun 1964 dan mengalami masa kejayaan dengan sering bermain di Gelora Bung Karno, Senayan pada tahun 1970-an. Klub PSK saat itu disegani oleh seluruh klub yang ada di Indonesia. Maka dari itu, kami sengaja mengambil kembali masa kejayaan PS Karimun dimasa depan dan menoreh prestasi dari putra-putra Karimun," pungkasnya. (tambunan)



 
Berita Lainnya :
  • Rafiq : Kembalikan Kejayaan PS Karimun
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica