www.beritaintermezo.com
08:37 WIB - DPRD Rohil Gelar Rapat Paripurna Penetapan Jadwal Reses Masa Sidang I Tahun 2024 | 08:33 WIB - Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri | 08:24 WIB - Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik | 15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023
Pemprov Bengkulu Terima Bantuan Dari Satgas Korwil BUMN Untuk Penanganan Covid-19
Minggu, 03-05-2020 - 13:42:13 WIB

TERKAIT:
   
 

Bengkulu (Beritaintermezo.com) – Pemerintah Provinsi Bengkulu menerima bantuan untuk penanganan Covid -19 dari Satgas Korwil BUMN Provinsi Bengkulu, di Posko Gugus Tugas Percepatan Penangananan Covid-19, Kantor BPBD Provinsi Bengkulu, Jumat (1/5).

Bantuan tersebut berupa, Alat Pelindung Diri (APD), Masker, Hand sanitizer, cairan Disninfektan dan juga Thermo Gun, yang ditujukan kepada  tenaga medis di rumah sakit rujukan yang ada di Provinsi Bengkulu.

Menurut Satgas Korwil Provinsi Bengkulu Silo Susanto, total bantuan yang diserahkan sebesar Rp 326.321.870 berasal dari 34 BUMN yang ada di Provinsi Bengkulu.

"Bantuan ini dari rekan-rekan BUMN dan nantinya melalui BPBD Provinsi akan disalurkan untuk RSUD M. Yunus, RSUD Bengkulu Utara serta RSUD Bengkulu Selatan," sebut Silo Susanto, yang juga GM Pelindo II Bengkulu ini.

lebih lanjut Silo mengungkapkan, sebelumnya Satgas Korwil BUMN juga telah menyalurkan bantuan berupa masker sebanyak 900 pcs untuk petugas kemanan dan para medis di perbatasan Provinsi Bengkulu.

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah menyampaiakan ucapan terimakasih kepada Korwil BUMN atas bantuan yang diberikan.

"Terimakasih atas bentuk kepedulian, panggilan tanggungjawab untuk sama-sama  kita tangani wabah pandemi Covid-19 ini," tutur Gubernur Rohidin Mersyah.

Dijelaskan Gubernur, dalam situasi pandemi saat ini, tidak ada yang tidak terdampak, namun kita tidak boleh mengeluh tapi harus saling bahu membahu untuk mengatasi masalah itu.

"Kita harus semangat terus menghadapi situasi ini sesuai  tugas dan fungsi kita masing-masing," tegasnya.***(rl/ertk)



 
Berita Lainnya :
  • Pemprov Bengkulu Terima Bantuan Dari Satgas Korwil BUMN Untuk Penanganan Covid-19
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica