www.beritaintermezo.com
19:36 WIB - Hakim Vonis Bersalah Terdakwa Perusuh Aset Perusahaan Negara | 15:33 WIB - Pemprov Riau Segera Usulkan Pengganti Pj Walikota Pekanbaru. | 15:24 WIB - KPU Sebut Partisipasi Pemilih Turun 20 Persen Pada Pemilu 2024 di Pekanbaru | 20:04 WIB - IOH Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadhan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal | 19:55 WIB - Ketua DPRD Meranti Lakukan Koordinasi Dengan Kementerian BUMN | 16:03 WIB - Tingkatkan Minat Baca Masyarakat, Dispersib Rohil Gelar Pustaka Keliling
Seluruh Pengurus dan Anggota SPS Riau Diberangkatkan
Gubernur Riau Akan Lepas Pengurus SPS Riau Ikuti Kongres XXVI di Medan
Jumat, 20-01-2023 - 08:05:24 WIB

TERKAIT:
   
 

Pekanbaru (Beritaintermezo.com)-Kongres XXVI Serikat Perusahaan Pers (SPS) akan dihelat di Medan, Sumatera Utara (Sumut) pada 7-8 Februari mendatang. Seluruh SPS Cabang akan hadir meramaikan helat akbar empat tahunan tersebut.

Rencana keberangkatan ini disampaikan pengurus SPS Riau kepada Gubernur Riau (Gubri), Kamis siang (19/1/2023). Orang nomor satu di Riau ini menyatakan siap dan akan melepas langsung keberangkatan SPS Riau menuju kongres nanti.

"Bilo berangkat? Sayo sesuaikan jadwal yo. InshaaAllah sayo akan lepas langsung nanti," kata Gubri Syamsuar dengan logat Melayu pesisir yang kental.

Bertemu Gubri, siang itu, Ketua SPS Riau Khairul Amri, Sekretaris Mohammad Hasbi dan Bendahara H Maskur. "Siapkan. Sayo akan sesuaikan jadwal," kata Gubri, mengulang keseriusannya.  

Dia juga minta SPS Riau bisa komukasikan dengan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau. Sebab bersamaan pula dengan rencana PWI berangkat ke helat Hari Pers Nasional (HPN) di Medan pada 8 Februari 2023 ini.

Ketika ditanya, apakah Gubri akan hadir langsung pada saat puncak HPN di Medan, H Syamsuar sebutkan bahwa sudah ada rencana berangkat. Tapi, kata dia melihat jadwal nanti. PWI pun diakunya, sudah pula menyampaikan informasi itu kepadanya.

Ketua SPS Riau Khairul Amri, usai pertemuan merasa sangat senang Gubri bisa melepas keberangkatan rombongan SPS Riau ke Kongres XXVI di Medan. Ini adalah bentuk perhatian dan semangat Gubri H Syamsuar untuk terus memajukan dunia pers di Riau. Tentu saja, kata Khairul, ini akan menjadi semangat pula bagi SPS Riau untuk terus eksis.

"Alhamdulillah, pak Gubri siap akan melepas rombongan SPS Riau menuju Medan. InshaaAllah kita akan berangkat pada tanggal 6 Februari pagi. Karena kita naik bus dari Pekanbaru. Diharapkan sebelum acara dimulai, rombongan SPS Riau sudah berada di Medan," ucap Khairul.

Ia juga sangat berharap agar Gubri H Syamsuar bisa hadir langsung ke arena Kongres SPS ataupun HPN. Apalagi biasanya Presiden RI Joko Widodo selalu hadir pada puncak perayaan HPN. "Semoga saja Pak Gubri bisa hadir di Medan," harap Khairul.

Seperti diketahui, Gubri H Syamsuar adalah satu-satunya gubernur yang menerima penghargaan khusus dari SPS Pusat, "Lontar Award". Ini sebagai bentuk apresiasi atas dukungan Gubri terhadap eksistensi dan keberlanjutan media di Riau. Hubungan baik Pemprov Riau dengan media terus berjalan, sehingga pers di Riau sampai hari ini masih terus eksis.***



 
Berita Lainnya :
  • Gubernur Riau Akan Lepas Pengurus SPS Riau Ikuti Kongres XXVI di Medan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica