www.beritaintermezo.com
14:01 WIB - Ini Dia Para Pemenang PTPN IV Regional III Performance League 2024 | 08:45 WIB - Dengan Aplikasi JKN, Kini Peserta JKN Bisa Pindahkan Lokasi FKTP Dengan Mudah | 08:40 WIB - BPOM Pekanbaru Sita Ribuan Kardus Kosmetik dan Obatan Ilegal | 08:23 WIB - Dibuka Pj Gubernur, Wabup Sulaiman Hadiri Pembukaan MTQ Ke XLII Provinsi Riau Tahun 2024 | 08:20 WIB - Ramai di Kunjungi, Stand Bazar Rohil Sajikan Berbagai Produk UMKM | 19:35 WIB - Soal Pilkada, Bawaslu Riau Lakukan Evaluasi dan Rekrutmen Panwascam, Catat Jadwalnya
Program SMK Vokasi RAPP, Dorong Peningkatan SDM
Selasa, 12-10-2021 - 12:28:15 WIB
PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) melalui Community Development (CD), dengan program SMK vokasi, RAPP melakukan penandatangan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Pendidika
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU (Beritaintermezo.com)-Keberadaan dunia pendidikan sangat penting dalam menghasilkan lulusan yang berkualitas dan siap berkarya. Salah satunya peran Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dinilai strategis dalam mempersiapkan sumber daya manusia (SDM) yang siap kerja dan berusaha. PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) melalui Community Development (CD) sangat menyadari hal tersebut. Melalui program SMK vokasi, RAPP melakukan penandatangan nota kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) dengan Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Pendidikan, Rabu (6/10/2021).

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Zul Ikram mengatakan program SMK vokasi dari RAPP sejalan dengan upaya pemerintah dalam menghasilkan lulusan berdaya saing tinggi. Zul menambahkan RAPP akan ikut membimbing sekolah mitra dengan model pembelajaran Teaching Factory (TEFA), di satuan pendidikan dalam rangka melakukan inovasi dan sinkronisasi pembelajaran yang akan berafiliasi dengan satuan pendidikan yang berada sekitar wilayah operasional perusahaan.

"Kami sangat apresiasi adanya program SMK vokasi ini dan jika ada klausul yang perlu dipertajam dan butuh penguatan, Dinas Pendidikan siap melakukan dialog dan komunikasi lebih lanjut terkait hak teknis pembelajaran termasuk output kualitas pembelajaran yang akan dicapai," ujarnya.

Zul berharap program SMK vokasi ini dapat terus berlanjut dan dapat diikuti oleh instansi mitra lain sehingga mampu menjangkau sekolah-sekolah lainnya di Provinsi Riau.

"Jadi ke depan program ini tidak hanya berhenti di 1-2 sekolah saja karena masih banyak sekolah yang menunggu dan membutuhkan sentuhan dari program CD RAPP," imbuhnya.

CD Head RAPP, Hasto Teguh Kuncoro mengatakan program SMK vokasi ini telah dimulai tahun sejak 2017 dengan dua sekolah mitra SMK yaitu SMK 1 Pangkalan Kerinci dan SMK Muhammadiyah 1 Pekanbaru. Pada tahun 2019, sekolah mitra ditambah satu SMK lagi yaitu SMKN 1 Taluk Kuantan dan tahun 2021 dengan SMKN 1 Kerinci Kanan.

"Bantuan dan pendampingan program vokasi ini bertujuan untuk link and match, antara pembelajaran di sekolah dengan dunia industri agar bisa benar-benar memiliki pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan untuk industri," jelas Hasto.

Hasto menambahkan RAPP berkomitmen untuk berkontribusi dalam pengembangan program pendidikan di sekitar wilayah operasionalnya. Peningkatan mutu pendidikan dalam mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals/ SDGs) tahun 2030 nomor 4, yakni memastikan pendidikan yang inklusif dan berkualitas setara, juga mendukung kesempatan belajar seumur hidup bagi semua.

"Hal ini sejalan dengan komitmen transformatif APRIL 2030 di antaranya Kemajuan Inklusif khususnya yang meliputi sasaran untuk pengembangan masyarakat melalui prakarsa di bidang pendidikan yang bermutu," tutupnya.***



 
Berita Lainnya :
  • Program SMK Vokasi RAPP, Dorong Peningkatan SDM
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica