www.beritaintermezo.com
10:12 WIB - Program Paslon Muflihun-Ade Dahulukan Kebutuhan Dasar Masyarakat. | 09:52 WIB - DPRD Pekanbaru Terima Audiensi PWI, Harap Komunikasi Efektif Majukan Kota | 08:23 WIB - Terpilih Aklamasi Pimpin SMSI Riau, Luna Agustin Ajak Seluruh Anggota Bersatu Menuju Media Profesional dan Handal | 08:01 WIB - Dukung Pengembangan Wisata Mangrove, PHR-RSF Salurkan Alat Pendukung UMKM di Bandar Bakau Dumai | 07:55 WIB - PHR Tingkatkan Kapasitas Masyarakat Desa Bukit Batu Menuju Destinasi Unggulan di Pesisir Riau | 07:51 WIB - Peninjauan Lapangan Kemenkopolhukam Ungkap Kesesuaian Status Areal PTPN IV Regional III
Pilkada Rohil, Maliki Daftarkan Diri Kebeberapa Partai
Rabu, 22-05-2024 - 08:17:56 WIB

TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI (Beritaitermezo.com)-Tokoh muda Rokan Hilir (Rohil) dr.Muhammad Maliki MKM terus bergerak memantapkan "perahu" untuk maju di Pilkada Rohil, November 2024 nanti.

Setelah mendaftar sebagai bakal calon kepala daerah (Bacakada) di Partai NasDem, PKB, dan PSI, Maliki mengembalikan formulir pendaftaran bacakada ke tiga partai sekaligus, yakni ke DPC PDI P Rohil, PPP dan PKS Rohil.

"Alhamdulillah, hari ini saya sudah kembalikan formulir pendaftaran ketiga partai sekaligus, dengan mendaftar sebagai kandidat balon bupati," kata Maliki.

Ditanya soal peluangnya akan diusung oleh partai-partai tersebut, Maliki mengaku optimis. Sebab ia terus intens berkomunikasi dengan para pengurus partai di semua jenjang, mulai DPC, DPW sampai DPP.

"Misalnya sama PPP. Kita sudah komunikasi intens mulai dari DPC, DPW hingga DPP," katanya.

PPP ini, sambungnya, punya histori sendiri dengan keluarganya dimana adik ayahnya (Pak Cik), pernah bersama-sama dengan PPP selama lebih kurang 10 tahun. "Waktu itu, tahun 2014 yang lalu Pak Cik saya duduk di DPRD Rojil  dari partai PPP," kata Maliki.

Sementara dengan PDI-P, sambungnya, juga sering komunikasi intens di mana banyak senior-seniornya yang saat ini duduk di jabatan strategis DPP PDI Perjuangan.

"Ayah kandung saya sampai hari ini, juga masih tercatat sebagai kader aktif PDI Perjuangan Rohil,"  katanya.

Dalam kesempatan ini, Maliki juga menyampaikan, bahwa dirinya siap membuka diri untuk berpasangan dengan kader atau sosok yang didorong dari PDI Perjuangan.

"Siapa orangnya yang cocok untuk menjadi wakil sayA dari PDI Perjuangan, kita serahkan kepada mereka (PDI-P). Insya Allah, saya akan membuka diri," katanya.

Ia menambahkan komunikasi baik dengan PKS juga terjalin. "Selain itu, ada salah satu kader potensial PKS yang kita lirik untuk berpasangan pada Pilkada Rohil 2024 nanti. Jika dimudahkan jalan-Nya, Insya Allah akan bersama," Pungkasnya. (zal)



 
Berita Lainnya :
  • Pilkada Rohil, Maliki Daftarkan Diri Kebeberapa Partai
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica