www.beritaintermezo.com
19:36 WIB - Hakim Vonis Bersalah Terdakwa Perusuh Aset Perusahaan Negara | 15:33 WIB - Pemprov Riau Segera Usulkan Pengganti Pj Walikota Pekanbaru. | 15:24 WIB - KPU Sebut Partisipasi Pemilih Turun 20 Persen Pada Pemilu 2024 di Pekanbaru | 20:04 WIB - IOH Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadhan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal | 19:55 WIB - Ketua DPRD Meranti Lakukan Koordinasi Dengan Kementerian BUMN | 16:03 WIB - Tingkatkan Minat Baca Masyarakat, Dispersib Rohil Gelar Pustaka Keliling
Perkuat Pelayanan di Area Kampus dan Sentra Bisnis, IM3 Buka Mini Gerai di Indralaya Sumsel
Jumat, 02-06-2023 - 08:39:15 WIB

TERKAIT:
   
 

Indralaya (Beritaintermezo.com)-Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) melalui brand IM3 melebarkan sayap pelayanannya hingga ke area rural agar bisa dinikmati seluruh masyarakat Indonesia. Tidak hanya di perkotaan, IM3 sudah mulai hadir hingga ke tingkat kecamatan dan desa. Salah satunya adalah dengan membuka Mini Gerai IM3 di Indralaya Ogan Ilir, Jalan Palembang – Prabumulih pada 30 Mei lalu.

Fahd Yudhanegoro, SVP-Head of Region Sumatera Indosat Ooredoo Hutchison, mengatakan bahwa Mini Gerai IM3 yang hadir di area-area terluar bertujuan untuk meningkatkan kapasitas layanan kepada pelanggan IM3 tanpa harus ke pusat kota. "Ini tentunya solusi bagi masyarakat khususnya pelajar dan mahasiswa di area Indralaya Ogan Ilir untuk mendapatkan produk dan layanan IM3 secara mudah, tidak kesulitan lagi harus ke kota Palembang," ucap Fahd.

Indralaya dipilih sebagai lokasi Mini Gerai karena pertimbangan daerah tersebut merupakan kawasan yang ramai dan heterogen. "Meskipun area rural, namun di Indralaya terdapat Universitas Sriwijaya di mana banyak mahasiswa yang tinggal di daerah ini, serta memiliki kebutuhan digital yang tinggi. Tidak hanya itu, daerah ini juga padat pemukiman penduduk dan banyak terdapat sentra bisnis, perkantoran serta publik area lainnya," ucap Fahd.

Mini Gerai IM3 merupakan pusat pelayanan dan distribusi resmi IM3 yang mengusung tagline ‘Bring Fast, Simple & Flexible Services in Gerai’ di mana pelanggan tidak hanya dapat menemukan produk lengkap IM3, namun juga mendapatkan pelayanan purna jual.

Pembukaan Mini Gerai IM3 Indralaya turut dihadiri oleh mitra outlet, pemuka agama, dan tokoh masyarakat setempat. Dalam acara ini juga Indosat memberikan donasi kepada para pengurus masjid sebagai ucapan syukur atas hadirnya mini gerai di area ini.

Mini gerai beroperasi mulai pukul 08.00–20.00 WIB, pelanggan dapat menikmati berbagai layanan seperti upgrade kartu ke 4G, penggantian kartu rusak, pilih nomor ponsel, registrasi prabayar, penyampaian keluhan atau kendala, hingga pembelian paket spesial.

Mitra distributor Indosat di Indralaya, Eko Novriyanto selaku pemilik toko Ekofone mengatakan “IM3 sangat mendukung kami selaku retailer untuk bisa lebih dekat dengan pelanggan, selain kesempatan sebagai mitra distribusi di daerah rural, kami juga bisa melayani pelanggan yang datang ke toko, hal ini memberikan warna baru bagi kami untuk bisa terus meningkatkan penjualan dan melayani masyarkat, seperti slogan Indosat "empowering Indonesia".

Program Mini Gerai sudah mulai dilaksanakan sejak bulan November 2022 di Sumatera. Saat ini di Sumatera sudah ada 34 mitra distribusi, mulai dari ujung Sabang hingga Bandar Lampung, dan kepulauan seperti Batam dan Pangkal Pinang. Kusus pelayanan, Mini Gerai IM3 Sumatera akan terus bertambah untuk menjangkau area yang cukup jauh dari gerai utama IM3, seperti di Tanah Garo – Jambi Barat, Bengkulu Utara, Bengkulu Selatan, Rantau Prapat – Kisaran Tebing Tinggi, Metro Lampung Utara, dan Sribawono dengan potensi kebutuhan layanan yang tinggi.***



 
Berita Lainnya :
  • Perkuat Pelayanan di Area Kampus dan Sentra Bisnis, IM3 Buka Mini Gerai di Indralaya Sumsel
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica