www.beritaintermezo.com
08:37 WIB - DPRD Rohil Gelar Rapat Paripurna Penetapan Jadwal Reses Masa Sidang I Tahun 2024 | 08:33 WIB - Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri | 08:24 WIB - Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik | 15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023
Wilayah Perbatasan Harus Diperhatikan
Kamis, 23-02-2017 - 21:11:17 WIB
TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI (Beritaintermezo.com) - Kepenghuluan Bukit Selamat, Kecamatan Simpang Kanan sangat membutuhkan perhatian dari Pemkab Rohil maupun Pemprov Riau, mengingat daerah itu berbatasan langsung dengan Kabupaten Labuhan Batu Selatan (Labusel), Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

“Seharusnya bukan hanya Pemkab Rohil saja, tapi Pemprov juga ikut memperhatikan daerah perbatasan itu,” kata Anggota DPRD Rohil daerah pemilihan Kecamatan Simpang Kanan, Suheli disela-sela menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Kecamatan Simpang Kanan, baru-baru ini.

Dikatakan, daerah tersebut masih jauh tersentuh pembangunan, baik itu dari pemerintah setempat maupun pemperintah provinsi. Namun yang perlu diwaspadai nanti perusahaan yang masuk dalam wilayah Labusel jangan sampai menjorok ke Kabupaten Rokan Hilir.

“Informasi yang saya dengar, tapal batas kadang berpindah, apalagi tapal batas perusahaan. Kita tidak ingin seperti di Panipahan, Kecamatan Pasir Limau Kapas ada konflik wilayah yang berbatasan dengan perusahaan,” ujar Politisi Partai Nasdem tersebut.

Dirinya berharap kepada Pemkab Rohil agar benar-benar bekerja untuk pembangunan daerah perbatasan tersebut. Sebab, dengan diperhatikan oleh Pemkab dan Pemprov seperti infrastruktur dan lain sebagainya, tentunya hal tersebut bisa mendongkrak kesejahteraan masyarakat.

Selain itu, ia juga meminta kepada seluruh lapisan masyarakat agar sama-sama membangun dan bertanggung jawab untuk Kecamatan Simpang Kanan kedepannya. “Semua tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, begitu juga saya selaku wakil rakyat mari sama-sama kita bahu membahu demi pembangunan daerah ini,” ujarnya.

Dijelaskan, salah satu usulan prioritas dalam Musrenbang yang diungkapkan Camat Simpang Kanan, Azhar Spd yakni mengenai akses jalan di Kepenghuluan Bukit Selamat sulit dilalui masyarakat. Bahkan, Suheli juga menceritakan sewaktu Drs Jamiluddin belum menjabat sebagai Wakil Bupati, kala itu ia meninjau tapal batas kepenghuluan tersebut terpaksa harus melewati jalan lain yang memakan waktu cukup lama. (zal)



 
Berita Lainnya :
  • Wilayah Perbatasan Harus Diperhatikan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica